Launching Yamaha Mio Fino Berlangsung Tanggal 25 Januari?

billy - Senin, 16 Januari 2012 | 10:12 WIB

(billy - )


Diam-diam, amunisi Yamaha untuk menggoyang pasar sepeda motor tanah air sudah siap diluncurkan. Yang paling dekat adalah skubek klasik Yamaha Fino.

Motor yang sudah diluncurkan sejak tahun 2006 silam di Thailand ini akan segera mengaspal di Indonesia. Bahkan Minggu (15/1) kemarin, Yamaha menggelar dealer meeting di Sentul International Convention Center untuk memperkenalkan Yamaha Fino dan Mio J FI-nya di lingkungan internal dealer.

"InsyaAllah tanggal 25 kita undang. Tunggu saja," bisik Eko Prabowo, General Manager Promotion and Communication PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) tanpa menyebutkan bulan. Bisa bulan ini bisa juga bulan Februari mendatang.

Tapi kalau melihat rencana produksi Yamaha Fino yang dikabarkan akan berlangsung mulai pertengahan Februari, kemungkinan akan mulai dijual pada akhir bulan Januari ini.

Menariknya, matik ini akan tetap mengusung nama "Mio". Namanya jadi Yamaha Mio Fino. Penggunaan nama Mio cukup beralasan, pasalnya Fino memiliki desain rangka dan mesin yang serupa dengan generasi Mio Sporty.

Mesinnya tetap 113,7 cc single silinder berpendingin udara dan menggunakan karburator layaknya Mio Sporty. Bahkan sudah sejak lama cover bodi Fino dari Thailand laris dipasang ke Mio Sporty dan Mio Soul. Asiknya konversi bodi ini bisa dilakukan tanpa kesulitan berarti.

Di Indonesia, Yamaha bakal meluncurkan tiga varian sama seperti di Thailand yakni classic, Trendy dan Sporty. Masing-masing memiliki perbedaan pada desain striping sesuai temanya.

Dan satu lagi yang membedakan dengan versi Thailand adalah ada varian Fino yang menggunakan pelek palang. Sedang di Thailand semua variannya menggunakan pelek jari-jari.

Kita tunggu saja undangannya sampai ke meja redaksi! (motorplus-online.com)