Kembaran Yamaha Byson Di India Hadir Dengan Desain Limited Edition

Editor - Senin, 25 Oktober 2010 | 13:53 WIB

(Editor - )

OTOMOTIFNET Yamaha Motor India baru-baru ini memperkenalkan Yamaha FZ limited edition, motor sport 150cc yang juga jadi kembaran Yamaha Byson di Indonesia ini mendapat sentuhan desain bertema “midnight.” Tak heran bila lantas warnanya didominasi hitam dengan aksen berwarna kuning keemasan.

Bila ditarik mundur, di Indonesia tema ini sudah pernah dirilis oleh Suzuki. Kala itu Suzuki membuat versi midnight edition untuk varian bebek dan skutiknya. Mulai dari Shogun, Smash, Spin hingga Skydrive diberi sentuhan warna hitam pekat dengan pelek berwarna kuning keemanasan.

“Kami meluncurkan Limited Edition sepeda FZ Series dan yakin bahwa ini juga akan menjadi hit instan antara penggemar bersepeda," kata Pankaj Dubey dari Yamaha Motor India. "Kami mengubah estetika grafis dengan desain sporty dan macho," lanjutnya.

Uniknya, Yamaha hanya akan memproduksi 1000 unit untuk masing-masing tipe (FZ, FZ-S dan Fazer). Agar makin eksklusif, Yamaha menyematkan sebuah plat alumunium di tanki yang bertuliskan nomor seri dari 1-1000. Wah, bakal menjadi kebanggaan pemiliknya nih. Lalu bagaimana dengan harganya? Edisi terbatas ini dijual dengan harga termahal 74500 Rupee atau sekitar Rp 15 jutaan.

Penulis/Foto:Popo/Yamaha