OTOMOTIFNET - PT Astra Honda Motor (AHM) mengumumkan kenaikan penjualan bulan September sebesar 10,6 persen dibandingkan bulan yang sama tahun sebelumnya.
Total penjualan September 2010 sebesar 220.346 unit. Sedangkan September 2009 sebesar 199.284 unit.
Bedanya, kali ini Vario Series tercatat sebagai model yang menyumbangkan angka penjualan terbesar 50.821 unit atau melonjak 44 persen dibandingkan dengan bulan September 2009 yang hanya 35.310 unit.
Kenaikan penjualan Vario Series ini merupakan hasil dari langkah perusahaan menambah line up produk Vario Series dengan memperkenalkan New Vario Techno. Di mana produk ini melengkapi varian yang sudah ada sebelumnya, yaitu Vario CW dan Vario Techno CBS.
“Kehadiran New Vario Techno mampu berkontribusi cukup signifikan sehingga penjualan Honda tetap tumbuh positif meski biasanya secara siklus tahunan terjadi penurunan penjualan setelah Lebaran,” ujar Senior GM Sales Division PT AHM, Sigit Kumala.
Namun bukan hanya Vario Series yang mampu mendominasi penjualan motor Honda pasca lebaran. Kontributor terbesar berikutnya adalah Honda Beat dengan angka penjualan 50.451 unit atau naik 31 persen, dibandingkan dengan bulan September 2009 yang hanya 38.559 unit. Sementara untuk Honda Scoopy masih mengalami kendala pada pemenuhan kuota.
Pasalnya permintaan Scoopy sangat besar, sehingga AHM harus mendahulukan pesanan sesuai nomor urut yang ada. “Kami mohon maaf kepada konsumen karena belum dapat segera memenuhi permintaan dengan cepat. Namun kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kapasitas produksinya agar konsumen tidak terlalu lama menunggu,” ujar Sigit.
Sementara untuk segmen motor sport, Honda masih mengandalkan 3 lineup produk, yaitu Honda CS 1, Honda New MegaPro dan Honda Tiger. AHM mendapatkan kontribusi sebesar 16.833 unit yang berasal dari Penjualan tipe sport ini, jauh lebih baik dibandingkan dengan yang dicapai perusahan pada September 2009 yang hanya 10.411 unit.
Penulis : Uda