“Saya senang terpilih sebagai pembalap yang bakal membantu pengembangan paket motor tim NGM Forward Racing di MotoGP khususnya di kategori CRT (Claiming Rule Team). Sayangnya sesi tes berlangsung dalam frekwensi yang sangat singkat di Sirkuit Vairano di Vidigulfo, Italia, karena kondisi cuaca buruk. Tapi saya sangat senang mengendarai motor 1000 cc,” girang De Angelis.
De Angelis sendiri melakukan pengetesan pada sistem elektronik yang baru di motor Suter BMW itu, sebab Colin Edwards yang menjadi pembalap utama sedang mempersiapkan perjalannya dari Amerika untuk mengikuti 2 seri langsung di MotoGP.
“Berdasarkan permintaan tim, saya mulai bekerja melakukan pengetesan sesuai arah pengembangan motor. Terimakasih pada tim NGM Forward Racing yang sudah memberikan kesempatan tersebut. Saya berharap ada kerjasama yang lebih serius untuk masa yang akan datang,” harap De Angelis. (otosport.co.id)