Siapa Bisa Mengalahkan Catatan Waktu King of Intersport Lead for Speed Cimahi?

Minggu, 20 September 2015 | 00:30 WIB


Demo drifting oleh Danny Ferdito

Peslalom Dika CH untuk kelima kalinya menjadi King of Intersport Lead for Speed yang kali ini memasuki penyelenggaraan kedelapan di lapangan Brigif 15, Cimahi, Jawa Barat (19/9).

Dika ‘dipasang’ oleh Intersport sebagai pembalap yang mencetak patokan waktu untuk para peserta lainnya. Di Cimahi, Dika mencetak waktu 34,804 detik setelah menari di antara kun memakai Toyota Yaris.

Di event kali ini ada 23 peserta yang menantang untuk meruntuhkan patokan waktu tersebut. Seperti di event-event sebelumnya, mereka terbagi dalam empat kelas. Kelas front wheel drive profesional dan rookie lalu kelas rear wheel drive profesional dan rookie.

Mereka mendapat dua kali kesempatan untuk memecahkan catatan waktu tersebut. Yakni sore dan malam hari. Di sesi sore, Mario Claudio berhasil mengalahkan King of Intersport for Speed Cimahi. Ia mencetak waktu 34,174 detik.



Di luar aktivitas slalom, Intersport Lead for Speed juga berhasil meraih perhatian puluhan ribu penonton. Maklum, mereka disuguhkan konser musik Pas Band dan Rosemary yang memiliki banyak fans di Jawa Barat.

Intersport sendiri merupakan salah satu brand milik PT Gudang Garam Tbk., yang fokus pada kegiatan sport otomotif roda empat. Dalam aktivasinya mereka menyatukan kekuatan musik dan sport. Tahun ini merupakan tahun pertama PT Gudang Garam Tbk., melaksanakan kegiatan ini.