Standard Oerating Procedure (SOP)
Mendongkrak untuk mengganti ban yang kempis dengan ban cadangan, ada aturan mainnya. Enggak asal dongkrak, lepas baut dan anti ban saja.Berikut SOP-nya.
1.Posisikan kendaraan di permukaan yang rata (datar) dan keras, seperti aspal atau beton. Hindarkan mendongkrak di alas yang gembur.
2.Bila hendak bongkar pasang ban depan, jangan lupa tarik rem tangan atau ganjal ban belakang. Sebaliknya bila yang hendak diganti itu ban belakang, maka ganjal ban depan. Enggak perlu direm tangan, soalnya yang dibongkar ban belakang
3.Kendorkan mur pengunci dengan kunci ban. Satu persatu dikendorkan dengan arah menyilang (4 mur). Bila bautnya ada 5, maka alur bukanya model segitiga terlebih dahulu dan kemudian baut sisanya. Tahap awal buka mur pengunci ban ini, hanya asal kendor saja.
4.Posisikan dongkrak pada tempat yang sudah ditentukan (baca boks posisi).
5.Dongkrak ban depan sampai kira-kira dalam posisi bebas atau bisa bisa diputar
6.Lepas mur pengunci ban yang sebelumnya hanya dikendorkan saja. Cara melepasnya tetap sesuai aturan (silang untuk 4 mur dan segitiga buat yang 5 mur)
7.Berikutnya baru lepas ban yang kempis dang anti dengan ban cadangan yang sudah disiapkan.
8.Ban cadangan dipasang, lalu dilanjutkan dengan pasang mur pengunci. Pastikan mur terpasang pada ulir yang tepat.
9.Goyangkan ban sambil mur dikencangkan dan jangan lupa alur pengencangannya silang atau segitiga.
10.Turunkan dongkrak dan baru kemudian seluruh mur dikencangkan.
Lifting Point
Ada 4 lokasi yang pas untuk dijadikan titik dongkrak, 2 ada di depan dan 2 lainnya di belakang. Bahas dulu yang ada di bagian depan ya.
Pada kendaraan dengan sasis monokok, misal pengguna Daihatsu Xenia atau Avanza bisa menempatkan dongkrak pada bagian di belakang mud guard.
Alias pada bagian itu yang pas sebagai lifting point di depan.
Bilamana yang hendak diganti adalah ban belakang, maka posisikan dongkrak di housing axle.
Pengguna kendaraan seperti Innova, lifting point depannya sama dengan Xenia.
Untuk bagian belakang, paling disarankan adalah ada di bagian dalam ban atau tepatnya cross member. Bila dongkraknya muat, bisa diposisikan pada lower arm.