Ini Klaim Konsumsi BBM Honda Freed Terbaru, Kalahkan Mobil LCGC

Bagja - Senin, 19 September 2016 | 09:55 WIB

(Bagja - )

Tokyo - Honda di Jepang baru saja meluncurkan Honda Freed terbaru. Kini ditawarkan dalam dua pilihan mesin dengan kapasitas yang sama, namun asupan teknologi yang berbeda. Nah, sudah tentu konsumsi BBM juga berbeda.

Honda Freed tersedia dengan pilihan mesin bensin berkapasitas 1.5 liter i-VTEC yang berpadu dengan transmisi CVT. Mesin ini sama dengan mesin yang diusung model Honda Freed sebelumnya. Klaim konsumsi BBM versi mesin ini rata-rata 19 kpl.

Sementara mesin satu lagi versi hybrid (yang kemungkinan dihadirkan ke Indonesia sangat kecil), punya kapasitas mesin yang sama, 1.5 liter i-VTEC berpadu dengan motor listrik dan transmisi SPORT HYBRID Intelligent Dual-Clutch Drive tujuh percepatan.

Mesin Honda Freed Terbaru tersedia versi konvensional dan hybrid

Mesin bensin Atkinson Cycle-nya yang berpadu dengan motor listrik diklaim punya rataan konsumsi bahan bakar jauh lebih irit dari mesin konvensional, yakni 27,2 kpl--jauh melebihi standar mobil LCGC di Indonesia bahkan.

Sayangnya, sampai hari ini belum ada rencana Honda Prospect Motor (HPM) untuk segera membawa Honda Freed terbaru ini ke Tanah Air untuk menemani Toyota Sienta. Namun, melihat respon Toyota Sienta dan Honda Freed terbaru ini, bisa saja Honda berubah pikiran. (otomotifnet.com)