David Sitanala Ingin Bawa Warna Khas dan Identitas Maluku di F4 Tiongkok

DAB - Kamis, 17 November 2016 | 06:16 WIB

(DAB - )

Jakarta - Pembalap Indonesia yang akan berkompetisi di F4 Tiongkok musim 2017, David Sitanala mengunjung redaksi OTOMOTIFNET (16/11) dan bercerita banyak hal mengenai persiapannya. Salah satunya tentang desain dan warna mobilnya untuk berkiprah di negeri tirai bambu tersebut. 

Warna livery  mobil milik 'Jong Ambon' ini nantinya akan berwarna dasar putih dengan list warna merah. "Sebenarnya, warna khas pakaian adat Maluku itu hitam dan merah. Cuma saya kurang eye catching aja gitu. Apalagi warna merah putih kan juga menunjukan kita orang Indonesia," ujar pemuda keturunan Ambon tersebut.

Tak hanya di warna mobil, bahkan identitas Maluku dan khasnya akan 'nemplok' di helm miliknya. "Akan dipasang juga nih nantinya logo adat Maluku yang sekarang juga masih saya pakai," katanya yang mempercayakan desin motif helm pada desainer Jepang.

"Ingin pakai desainer lokal, cuma pernah liat desainer Jepang hasilnya keren banget, bahkan ada yang bisa dipasang berlian swarovski," sambungnya. David memang disponsori oleh pemerintah daerah Maluku untuk berkompetisi di F4 Tiongkok dna juga ia merasa bangga memiliki darah keturunan Maluku.

Saat sudah menjalani test dan balapan nanti, David memilih Alpinestar sebagai wearpacknya. Hal ini karena wearpack Alpinestar itu slimfit atau mengikuti bentuk tubuh. "Kalau agak longgar kan membuat saya kelihatan gemuk," selorohnya. 

Nomor 11 menjadi nomor pilihan pembalap berusia 17 tahun tersebut. Hal ini karena ia merasakan keberuntungan sejak pertama kali menggunakan nomor tersebut sejak pertama kali berkiprah di kompetisi gokart. Sukes terus bro! (otomotifnet.com)