Ini Alasan David Sitanala Pilih Champ Motorsport Saat Balap di F4 Tiongkok

Minggu, 12 Maret 2017 | 08:53 WIB

Jakarta - Terjawab sudah David Sitanala bakal bernaung di skuat mana tahun ini di ajang F4 Tiongkok. Setelah sebelumnya sempat dihadapkan dua pilihan tim, yaitu ART dan Champ Motorsport. Saat audiensi ke Kemenpora (10/3) disampaikan bila dirinya bakal bergabung dengan tim Champ Motorsport.

"Sebelumnya ada beberapa tim yang kami incar. Di antaranya tim ART karena memang dari rekomendasi dan juga rekam jejaknya tim. ART yang terbaik," beber David Sitanala.

Namun dijelaskan jika memilih untuk bergabung di ART maka slot untuk pembalapnya banyak. Untuk tahun ini saja slotnya bisa menampung 4 pembalap sekaligus.

"Jadi plus minus dengan 4 pembalap di ART. Ada perbandingan langsung namun di sisi lain tak diperhatikan atau ditangani maksimal karena banyaknya pembalap," imbuh pembalap asal Ambon itu.

Itu sebabnya David memilih bergabung dengan Champ Motorsport karena slotnya untuk dua pembalap. "Jadi saya asumsikan dengan dua pembalap dalam satu tim itu ideal sekali. Sehingga  tim mulai engineer dan mekanik bisa konsentrasi dan fokus menangani saya di F4 Tiongkok tahun ini," pungkas David Sitanala. (Otomotifnet.com)