Nih, Part Daytona Buat Yamaha NMAX, Beli 1 Busi Double Iridium Bisa Dapat Busi Standar Cuma-Cuma

Dimas Pradopo - Sabtu, 1 April 2017 | 19:44 WIB

(Dimas Pradopo - )

Jakarta - Gelaran OTOBURSA Tumplek Blek yang digelar 1-2 April di Senayan, Jakarta Pusat ini menyediakan berbagai suguhan barang serta hiburan bagi para pencinta otomotif di Indonesia.

Kali ini di booth Daytona terpampang sebuah Yamaha NMAX dan ternyata Daytona kali ini memang menyediakan part untuk skutik yang sedang ramai ini. Yang pertama adalah busi standar yg diberi nama Max Series Ignimax Tapered seharga Rp 15.000 dan Pro Series Ignimax Double Iridium seharga Rp 120.000.

"Dengan busi double iridium ini masa pakai bisa mencapai 5 tahun api tetap besar. Yang penting jangan sampai disikat kawat saat servis, cukup beri bensin lalu lap saja," ujar Rudi selaku PIC Daytona Jakarta & Bekasi.

Asyiknya, setiap pembelian busi double iridium maka konsumen juga mendapatkan busi standar, itu berarti total mendapatkan 2 busi. Mantap kan?

Selain busi, ada juga knalpot GP Taper exhaust untuk NMAX ada 2 pilihan yaitu silincer pajang Rp 1,8 juta dan silincer pendek Rp 1 juta, "Silincer pendek suara lebih ngeblar tapi tenaga yang dihasilkan lebih bertenaga. Sedangkan silincer panjang suara dan tenaga lebih soft, balik lagi tergantung selera," lanjutnya.

Berikutnya ada kampas rem dengan bahan Lapinus Fiber, "Bahan ini tidak membuat cakram termakan. Bahan lebih empuk sehingga rem lebih menggigit," ujar pria ramah ini. Harganya sama untuk depan dan belakang yaitu Rp 75 ribu.

Nantinya Daytona juga akan membuat ECU dan Drive Belt and Roller Set, "Kemungkinan part ini akan ready untuk Yamaha NMAX di bulan ke 4," tutupnya. Yuk mampir!.(Otomotifnet.com)