Ini Penyebab Rossi Kena Penalti di MotoGP Amerika

Senin, 24 April 2017 | 07:42 WIB

Valentino Rossi terlibat duel jarak dekat dengan Johann Zarco dari tim Yamaha Tech3 dalam perebutan posisi ketiga

Otomotifnet.com  Race director MotoGP Mike Webb menjelaskan mengapa Valentino Rossi mendapat penalti 0,3 detik pada balapan GP Amerika di Austin, Texas hari Minggu (23/4).

Ketika tengah memperebutkan posisi ketiga dengan Johann Zarco, Valentino Rossi melaju lurus memotong tikungan S.

Rossi yang kembali bergabung ke trek, masih berada posisi ketiga.

(BACA JUGA: Hasil Lomba MotoGP Amerika: Marquez Rekor 5 Kali Menang, Vinales Jatuh, Rossi Dipenalti)

Keunggulan yang didapat lebih besar dari Zarco itu, membuatnya bisa lebih dekat dengan Marc Marquez di depannya.

Race director MotoGP Mike Webb mengatakan, "Anda tidak bisa mendapatkan keuntungan dengan meninggalkan trek.”

Fendi screen capture Fox Sports
Valentino Rossi terlibat duel jarak dekat dengan Johann Zarco dari tim Yamaha Tech3 dalam perebutan posisi ketiga
Valentino Rossi dianggap mengambil keuntungan dengan memotong jalur trek dalam perebutan posisi dengan Johann Zarco

“Jelas dapat keuntungan, karena dia mendekati Marquez. Jadi, kami menghapus keuntungan itu,” lanjut Webb seperti dikutip dari crash.net.

"Tetapi di sisi lain, (Rossi) meninggalkan jalur tanpa sengaja, artinya dia dipaksa keluar oleh pembalap lain,” jelasnya.

“Jika seseorang melaju dengan sengaja dan mendapatkan keuntungan, hukumannya biasanya akan jauh lebih besar daripada waktu yang mereka dapatkan,” lanjut Webb.

"Dalam kasus ini, jelas bukan kesalahannya karena melaju keluar jalur. Tetapi dia juga berkewajiban untuk tidak mendapatkan keuntungan dari keadaan tersebut,” ulasnya.

(BACA JUGA: Hasil Lengkap MotoGP Amerika, Marquez Rajanya Sirkuit di Austin)

"Karena jelas bagi semua orang, termasuk Rossi, perilaku yang benar adalah memberi keuntungannya kembali: tutup gas dan kembali ke jarak yang sama (di belakang Marquez) sebelum insiden dan tidak ada yang akan terjadi apa-apa,” ucap Webb.

Ditambahkan, "Agar adil terhadap semua pembalap, setelah melihat keuntungan yang didapat - untuk alasan apapun - kita harus menarik keuntungan itu.”

Menurutnya, hukuman yang normal bagi pembalap adalah mundur satu posisi. Tetapi Rossi Karena dipaksa keluar jalur.

"Jadi yang kami inginkan hanyalah memastikan keuntungan waktu yang diperolehnya ditarik kembali," begitu Webb menguraikan. (Otomotifnet.com)