Jakarta - Vespa LX 150 milik Deny Dencu pentolan Deny Custom di Ciputat, Tangsel ini pasang pelek elegan Vespa 946 Armany yang dipadu dengan gaya racing style. Eh, masih matching lho! Meski terkesan padat dengan palang ala kipas, namun saat dilabur warna hitam dan ban dengan font berwarna kuning tetap terlihat sporti.
"Biar beda, depan belakang pakai 946," bukanya sambil merinci ubahan yang dilakukan. "Kalau pelek depan gampang langsung masuk. Sedang yang belakang agak ribet," tuturnya.
Vespa LX milik Deny yang sudah ganti setang lampu kotak, mengorbankan dua pelek. "Pelek standar saya potong diambil teromolnya saja. Lalu dibaut dan dicat lagi," ungkapnya.
( BACA JUGA : Sekarang Eranya VVA, All New Yamaha R15 Unggul Performa dan Efisiensi di Semua Putaran Mesin )
( BACA JUGA : Rahasia Power All New R15 Lebih Besar, Didukung Banyak Teknologi Baru )
"Keuntunganya, posisi dan proporsi roda sesuai standar dan sepatbor bisa dipasang semua. Sebenarnya ada yang mudah plug and play tapi roda jadi terlalu mundur dan tinggi," beber Deny sambil bilang kalau cakram belakang harus dipasang di sisi kanan.
Sedang lainnya, untuk menguatkan kesan racing dipasang radiator. “Eh bukan radiator, ini berfungsi jadi oli cooler. Ambil jalur olinya dari head, kaya motor Jepangan gitu,” kekehnya.
Selebihnya tinggal main aksesori, jok single seat, sepatbor depan imut hingga knalpot racing dan footstep underbone dipasang. Semua dipakai biar makin mirip motor balap.
Okelah! Popo/otomotifnet.com
Plus: Enggak melulu pakai barang mahal, racing part motor Jepang ikut dipasang
Minus: Braket knalpot kurang rapi
Data Modifikasi
Vespa LX 150ie Deny
Pelek : Vespa 946
Ban : Pirelli EVO21
Sokbreker depan : Bitubo
Sokbreker belakang : YSS
Sepatbor depan : Scally Carbon
Handle rem : KTC
Footstep underbone : NUI Racing
Deny Custom : 082124006063