Jakarta – Para konsumen mobil maupun motor Suzuki yang berencana pulang kampung atau mudik Lebaran tahun ini enggak perlu takut jika tunggangan bermasalah.
Karena PT Suzuki Indomobil Sales kembali menggelar program Suzuki Peduli Mudik 2017 yang berlangsung mulai 23 Juni 2017 sampai dengan 2 Juli 2017.
Terutama menyiapkan 7 Titik Pos Siaga, 29 Bengkel Mobil Siaga dan 22 Bengkel Motor Siaga yang tersebar di jalur mudik di Sumatera, Jawa hingga Bali.
Kalau pemudik mampir ke Pos Siaga Suzuki akan mendapat layanan gratis 23 items pemerikasaan kendaraan, ta’jil, makanan dan minuman, ada game console, TV cable, souvenir dan free wifi.
Sedangkan di Bengkel Siaga tersedia snack dan coffee corner, dan souvenir bagi pemudik mobil maupun motor Suzuki.
“Adanya program Suzuki Peduli Mudik 2017 ini merupakan wujud konsistensi kami untuk memberikan pelayanan terbaik Suzuki kepada pelanggan,”jelas Riecky Patrayudha, Service Head PT Suzuki Indomobil Sales saat acara bukber puasa di Jakarta (16/6).
Selain itu, Suzuki juga menyediakan Halo Suzuki Technician Assistance. Fasilitas pelayanan siaga ini akan membantu konsumen selama mudik.
Melalui telepon, pemudik bisa mengontak teknisi Suzuki untuk memberi panduan lisan jika terjadi masalah kendaraan.
Namun jika masalah tidak dapat diselesaikan, Halo Suzuki akan mengirim teknisi dan service car ke lokasi.
Nomor telepon yang dapat dihubungi adalah Call Center Halo Suzuki di 0800 1100 800 (bebas pulsa 24 Jam). (Otomotifnet.com)
Lokasi Pos Siaga Suzuki 2017
- Rest Area Km.72A Tol Jakarta-Bandung
- Rest Area Km.72B Tol Bandung-Jakarta
- Rest Area Km.102 Tol Pejagan-Cipali
- Rest Area Km.101 Tol Cipali-Pejagan
- Tol Pemalang, ruas Tol Brebes-Pemalang
- Exit Tol Tinggir, Area Bawen-Salatiga
- Alas Roban, Rumah makan Sari Remen
Lokasi Bengkel Resmi Mobil Suzuki:
- Sejahtera Buana Trada – Dewi Sartika
- Restu Mahkota Karya – Kebon Jeruk
- Pusaka Motor – Bulak Kapal
- Sejahtera Buana Trada – Lippo Cikarang
- Restu Mahkota Karya – Karawang
- Restu Mahkota Karya – Cikampek
- Restu Mahkota Karya – Purwakarta
- Citra Asri Buana – Tajur
- Duta Cendana Adimandiri – Cianjur
- Nusantara Jaya Sentosa – Rancaekek
- Cakra Putra Parahiyangan –Tasikmalaya
- Restu Mahkota Karya – Cilegon
- Persada Lampung Raya –Lampung
- Nusa Sarana Citra Bakti – Palembang
- Sejahtera Buana Trada – Pekanbaru
- Arindo Gedong Jember – Tegal
- Arindo Gedong Jember – Pekalongan
- Sumber Baru Aneka Motor – Yogyakarta
- Remaja Adidaya Motor – Kudus
- Sejahtera Sunindo Trada – Semarang
- Sejahtera Sunindo Trada – Salatiga
- Solo Indonesia Utama – Solo
- Sumber Baru Aneka Motor – Purwokerto
- United Motor Center – Gresik
- United Motor Center – Surabaya
- United Motor Center – Malang
- United Motor Center – Madiun
- Sembilan Jaya Layu Indah – Banyuwangi
- Sejahtera Indobali Trada – Denpasar
Lokasi Bengkel Resmi Motor Suzuki:
- Indojakarta – Sunter
- Suzuki Milenium – Kalimalang
- Mitraindo – Ciledug
- Sejahtera Mitra Gemilang – Bandung
- Sejahtera Mitra Gemilang – Tasikmalaya
- Indosarana – Cirebon
- Sejahtera Mitra Gemilang – Purwakarta
- Sejahtera Mitra Gemilang – Garut
- Indosarana – Tegal
- Indosun – Semarang
- Indosolo – Solo
- Indosun – Pekalongan
- MPMJM – Tidar baru
- Indojaya Ambarukmo
- Sejahtera Motor Gemilang – Indrapura Surabaya
- Sejahtera Motor Gemilang – Madiun
- Sejahtera Motor Gemilang – Singosari
- Sejahtera Motor Gemilang – Ngawi
- Sejahtera Motor Gemilang – Kediri
- Sejahtera Motor Gemilang – Kalangbret
- Dwimitra – Peterongan
- Sejahtera Motor Gemilang - Jember