Bronnoysund - Salah satu pemandangan tak biasa di jalanan Norwegia ketika OTOMOTIF ikut Honda Adventure Roads 2017 (26/6-3/7), adalah banyaknya mobil listrik wara-wiri, salah satunya yang gampang ditemui Tesla.
Dan ketika etape ketiga dari Trondheim ke Bronnoysund, menemukan sebuah stasiun pengisian mobil listrik.
Stasiun pengisian mobil listrik ini berlabel Fortum Charge and Drive. Dari hasil penelusuran, ternyata Fortum merupakan salah satu penyedia pengisian ulang energi EV (electric vehicle) yang konsentrasi utamanya di negara Nordic (Norwegia, Swedia dan Finlandia).
Jika dilihat di websitenya, di Norwegia saja jumlahnya sangat banyak, terutama di sekitaran kota besar seperti Oslo.
Penampakannya mirip sebuah halte, dengan dinding pakai kaca dan ada label hijau. Lalu terdapat semacam tempat parkir ketika isi ulang listrik, yang di aspalnya dikasih lambang steker.
Tampak saat itu sebuah mobil VW e-Golf sedang isi ulang listrik. Seorang ibu di dalamnya dengan santai menunggu sambil membaca majalah.
Dari label yang ada di alat pengisian, cara isi ulang listriknya cukup mudah. Urutannya parkirkan kendaraan, lalu beli paket bisa dengan sms atau lewat aplikasi di smartphone, kemudian colok dan tunggu sampai pengisian usai. Hanya saja tak diterangkan seberapa lama prosesnya.
Oiya tepat di sebelah Fortum, ada deretan pengisian khusus Tesla, namanya Tesla Supercharger. Ada berderet 8 pengisian sekaligus, cuma saat difoto tak ada satu pun yang sedang dipakai.
Pantas jika di Norwegia mudah ditemukan kendaraan listrik, karena infrastruktur pengisiannya sudah dibangun. (Otomotifnet.com)