Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tesla Niat Buka Pabrik Di China, Tapi Mereka Harus Lakukan ini

otomotifnet.com - Rabu, 21 Juni 2017 | 23:28 WIB

Jakarta – Mirip langkah bisnis iPhone, pabrikan kendaraan listrik asal Amerika, Tesla Motors dikabarkan tengah bersiap untuk membuka fasilitas produksi di Shanghai, China dalam waktu dekat.

Seperti yang dikabarkan oleh Carscoop.com, Tesla Motors tengah melakukan negosiasi dengan kota Shanghai untuk mendirikan pabrik atau fasilitas produksi di zona pengembangan Lingang.

China sendiri mengundang Tesla Motors untuk membangun fasilitas produksi untuk mendorong kompetisi pengembangan kendaraan elektrik (EV) di negari Tirai Bambu itu.

Bagaimana cara China untuk membuat produksi EV di negaranya makin kompetitif?

Menurut peraturan lokal, Tesla Motors nantinya harus bekerjasama atau joint venture dengan salah satu pabrikan lokal untuk bisa membangun pabrik.

Produksi lokal merupakan kata kunci untuk Tesla di China, di mana pabrikan mobil listrik ini mendapatkan tiga kali pendapatan hingga mencapai $ 1 Milyar tahun lalu (13.3 triliun).

Memproduksi produknya secara lokal akan membuat Tesla menghemat bea impor sebesar 25 persen yang sekarang dikenakan pada Model S dan Model X, nantinya juga akan dikenakan pada Model 3 yang sebentar lagi akan diproduksi.

China sendiri sudah menjadi salah satu pasar terbesar dunia unruk segmen EV sejak tahun 2015 dan pemerintahnya terus mendukung rencana ambisius untuk meningkatkan penjualan PHEV dan EV 10 kali lebih banyak dalam satu dekade ini. (Otomotifnet/Ario)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa