Estoril – Pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT), Dimas Ekky Pratama dan Andi “Gilang” Farid Izdihar baru pertama kali merasakan sirkuit Estoril, Portugal, ini hasil kualifikasinya di balap CEV hari Sabtu (22/7).
Bagi Dimas Ekky dan Andi Gilang, berlaga di Estoril ini adalah yang pertama kalinya.
Dimas Ekky akan tampil di CEV Moto2 European Championship dan Andi Gilang di kelas CEV Moto3 Junior World Championship.
(BACA JUGA: Pembalap Astra Honda Racing Team Hadapi Tantangan Baru di CEV Estoril)
Pada sesi kualifikasi yang penuh tantangan dengan diiringi embusan angin kencang di sirkuit Estoril, Dimas Ekky menempati posisi 8 tercepat dan Andi Gilang ke-15.
Hasil kualifikasi ini belum berjalan sesuai harapan pada penampilan pertama di Estoril.
Meskipun demikian, Dimas Ekky terus mampu memperbaiki waktunya pada dua kali sesi kualifikasi.
Pemakai nomor motor #20 ini berhasil meningkatkan pencapaian 1:43.688 pada sesi pertama kualifikasi, menjadi 1:43.306 dan finis ke-8 saat sesi berakhir.
Sementara Andi Gilang juga menunjukan semangat juang yang tidak kalah hebat.
Sempat mengalami kesulitan di tengah embusan angin kencang pada lintasan dan hanya meraih posisi ke-23 di awal kualifikasi.
Tetapi di akhir kualifikasi, Andi mampu berjuang habis-habisan dan membubuhkan waktu 1:46.676 untuk finis di urutan ke-15.
Di sesi kedua itu kondisi cuaca tidak berubah, sulit bagi Andi untuk mempertajam waktunya.
Alhasil, Dimas Ekky akan memulai balapan di grid ke-8 pada kelas Moto2 European Championship, Andi Gilang dari posisi ke-15 kelas Junior World Championship.
Balapan akan diselenggarakan 2 kali untuk kelas Moto2 dan 1 kali untuk kelas Moto3 pada hari Minggu (23/7).
Kelas Moto3 dimulai pada pukul 18.00 WIB sedangkan kelas Moto2 pukul 17.00 dan 20.00 WIB.
Siaran balap ini bisa disaksikan secara langsung melalui Youtube di channel CEV International Championship. (Otomotifnet.com)