3 Model Terbaru Mercedes-Benz di Jajaran C-Class, Apa Keunggulannya?

Kamis, 3 Agustus 2017 | 16:57 WIB

Jakarta Mercedes-Benz memperkenalkan tiga model terbaru di jajaran C-Class, yaitu C 200, C 200 AMG Line dan C 300 AMG Line. Apa saja keunggulannya?

Gen dari jajaran model C-Class terbaru ini memberikan gaya yang sporty pada bagian interior kendaraan.

Memiliki tampilan dan nuansa berkualitas tinggi serta kelapangan ruang yang sangat baik.

Bodyshell teringan dalam segmen kendaraan ini, mesin yang hemat bahan bakar dan responsif, tingkat efisiensi yang luar biasa.

Fitur keselamatan yang komprehensif dan suspensi yang gesit dan nyaman, serta berbagai inovasi lainnya.

C 200 hadir sebagai model entry-level dengan harga off-the-road Rp 739 juta.

Terdapat juga model C 200 AMG Line, yang dilengkapi AMG bodystyling dan pelek lightalloy 5-spoke AMG 18 inci sebagai standar.

Mesin empat silinder pada C 200 dan C 200 AMG Line memberikan tenaga 135 kW (184 dk) dari kapasitas mesin 1.991 cc, torsi mencapai 300 Nm.

Keduanya mampu melaju dari kecepatan nol hingga 100 km/jam dalam waktu 7,2 detik.

Sedan eksekutif ini dilengkapi transmisi otomatis 9G-TRONIC sembilan percepatan, hanya mengkonsumsi 6,1-5,6 liter bahan bakar dalam jangkauan 100 kilometer.