Sempat Gugup, Gerry Salim Juara Asia AP250 ARRC 2017

Parwata - Sabtu, 2 Desember 2017 | 15:48 WIB

Gerry Salim Kunci Gelar Juara Asia AP250 ARRC Thailand (Parwata - )

Laporan wartawan Tabloid OTOMOTIF langsung dari sirkuit Buriram, Thailand

Otomotifnet.com - Pembalap Indonesia, Gerry Salim menjadi juara balap motor Asia kelas AP250. 

Meski hanya finish ke-4 di race 1 di sirkuit Buriram, pembalap Astra Honda Racing Team ini berhasil amankan titel.

Ini karena rival utamanya, Anuoab Sarmoon (Yamaha Thailand Racing Team) hanya finish di posisi 2.

Secara angka, Gerry sudah aman dengan titelnya meski masih ada 1 balapan lagi besok (2/12).

"Balapan sangat sulit, namun saya tetap berusaha tenang karena saya terus berada di rombongan kedua yang sangat ramai," kata Gerry.

Pemuda asal Surabaya, Jawa Timur ini mengaku sedikit gugup sepanjang 10 lap balapan.

Pun demikian dengan rekan setimnya, Rheza Danica.

Rheza keluar sebagai pemenang usai sempat tercecer pada awal balapan. Beruntung pembalap asal Yogyakarta ini masuk ke rombongan terdepan dan bersaing untuk podium pertama.

"Tetap tenang dan fokus saat mengejar Sarmoon dan Koyama. Kuncinya ada di tikungan terakhir karena di sana sangat riskan," katanya.

Alhasil, Astra Honda Racing Team mengunci gelar juara asia dan juga kemenangan pada hari yang sama.

Selamat!

HASIL LOMBA

1. Rheza Danica Astra Honda Racing Team 19:07,617

2. Anupab Sarmoon Yamaha Thailand Racing Team +0,215

3. Tomoyashi Koyama RAMA Honda +0,357

4. Gerry Salim Astra Honda Racing Team +7,130

9. Awhin Sanjaya Astra Honda Racing Team +8,378

10. A.M Fadly Manual Tech KYT Kawasaki Racing +8,533