Otomotifnet.com - Dari kesekian produk motor yang dilansir oleh Honda di pasar Jawa Tengah jumlah penjualan terbesar untuk tahun 2007 dikuasai matik.
Terbukti dari peringkat penjualan motor yang ternyata didominasi oleh jenis skutik.
Berdasarkan data yang dirilis Astra Motor Jawa Tengah, berikut ini adalah 5 motor Honda paling laris di Jawa Tengah di tahun 2017.
(BACA JUGA: Mengagumkan, Aksi Paspampres Kawal Mobil Jokowi Saat Terjebak Macet)
1.BeAT Sporty
BeAT Sporty memuncaki peringkat sebagai motor Honda terlaris di Jawa Tengah.
Peringkat tersebut didapatkan dari penjualannya yang tercatat mencapai 186.202 unit selama tahun 2017.
2.New Vario 125
Berada satu peringkat di bawah BeAT Sporty, New Vario 125 menjadi motor terlaris kedua dengan catatan penjualan sebanyak 98.582 unit.
Skutik dengan kubikasi 125 cc tersebut punya fitur yang cukup advance seperti adanya pendingin cairan, sensor otomatis yang bisa mematikan mesin saat motor diam lebih dari 3 detik, serta lampu yang telah dibekali full LED.
(BACA JUGA: Iseng Tapi Kocak Ulah Biker Ini, Jangan Ditiru Di Jalan Lho!)
3.All New Scoopy
Tampil sebagai skutik bergaya retro, All New Scoopy beerhasil terjual sebanyak 66.800 unit.
Sebagai motor bertema klasik, All New Scoopy punya desain yang membulat, serta dibekali pelek ukuran pelek 12 inci.
Namun masalah fitur, Scoopy cukup moderen dengan adanya port charger pada dasbornya.
4.Vario 150
Punya desain yang mirip dengan New Vario 125, Vario 150 dibekali kubikasi lebih besar dengan mesin 150 cc.
Tmpilannya pun lebih elegan dengan emblem yang disematkan pada sidebody-nya.
Vario 150 berhasil terjual sebanyak 39.488 unit di Jawa Tengah.
(BACA JUGA: Waduh! Ternyata Tak Semua Vespa Mau Dilayani Bengkel Resmi)
5.New Vario 110
Di posisi kelima adalah New Vario 110 dengan unit terjual mencapai 33.708 unit.
New Vario 110 ini merupakan generasi lanjutan dari varian Vario yang merupakan motor matik keluaran pertama yang diproduksi Honda di Indonesia.