Gile! Duit Segepok Ditaruh Di Mobil, Penjahat Panen Ratusan Juta Dua Hari Beruntun

Taufan Rizaldy Putra - Senin, 8 Januari 2018 | 14:30 WIB

Ilustrasi Gepokan Uang (Taufan Rizaldy Putra - )

Otomotifnet.com - Modus pencurian uang dari dalam mobil kembali memakan korban, tindak kriminal ini terjadi di Kota Malang, Jawa Timur.

Bukan hanya satu, melainkan dua kejadian dalam rentang waktu dua hari berturut-turut.

Yang pertama terjadi pada hari Kamis (04/01/2018) di Jl. Bandung, Klojen, Malang.

Kejadian ini berlangsung pada pukul 11:00 saat Kholiq, sang korban akan mengganti ban yang kempes di pinggir jalan.

(BACA JUGA: Nasihat Nih, Dari Hotman Paris Biar Bisa Beli Lamborghini Kayak Dia)

Diduga, pelaku sudah mengempeskan ban tersebut sebelumnya saat melihat Kholiq usai mengambil uang dalam jumlah besar di salah satu kantor cabang BCA di daerah Rampal.

Korban mengaku uang yang disimpan di dalam tas tersebut dirampas oleh dua orang pelaku yang mengendarai motor Honda Mega Pro berwarna hitam.

Uang di dalam tas tersebut dikabarkan berjumlah Rp 245 juta.

Setelah kejadian tersebut, korban mendapat kabar bahwa tas yang dipakai untuk mengangkut uang tersebut ditemukan di daerah Porong, Sidoarjo.

(BACA JUGA: Rasain, Begal Dibekuk Buser Saat Beraksi Siang Bolong Di Tomang)

Kejadian kedua terjadi pada hari berikutnya, Jum'at (05/01/2018) di depan sebuah bengkel di daerah Bululawang, Malang.