Kritik Untuk Valentino Rossi Sebut Ia 'Tak Berpikir Sebelum Berkata'

Parwata - Sabtu, 14 April 2018 | 10:48 WIB

Valentino Rossi (Parwata - )

Otomotifnet.com - Presiden dari Federasi Sepeda Motor Internasional (FIM), Vito Ippolito menuliskan sebuah opini di salah satu media Spanyol, Marca.com.

Judulnya 'Pahlawan juga punya tanggung jawab'.

Dalam tulisan itu, Vito Ippolito memberi kritik pada Valentino Rossi dan juga Marc Marquez.

(BACA JUGA: Pasang Step Light di Toyota Voxy, Makin Mewah dan Elegan)

Vito, menyesali panasnya komentar antar pembalap usai Termas Clash akhir pekan lalu.

"Pembalap memiliki tanggung jawab besar untuk membantu kami dalam tugas ini, untuk tidak memperburuk suasana hati para penggemar," tulis Vito Ippolito.

Vito Ippolito menyadari kesalahan yang dilakukan oleh Marc Marquez memang berat dan baginya, pembalap Spanyol itu sudah mendapat batunya.

Tiga penalti dalam satu balapan sudah diterima oleh Marc Marquez di Argentina 2018.

(BACA JUGA: Parah, Rem Cakram Belakang Sobek, Penyebabnya Masih Kontroversi)

Tapi, Valentino Rossi masih membuat pernyataan yang sangat panas dan menyerang Marc Marquez secara terang-terangan.

Hal itu juga menarik perhatian dari Presiden FIM, dan memberikan komentarnya mengenai hal itu.

"Aku tidak tahu apakah Valentino Rossi benar-benar memikirkan apa yang dia katakan," tulis Vito Ippolito.

"Aku tidak bisa membayangkan apa yang dia pikirkan benar-benar hal ini," tambahnya.

(BACA JUGA: Bikin Geram, Model Cantik Penabrak Pengendara Ojek Online Enggak Ditahan, Nama Hotman Paris Disebut-Sebut)

Bagi Vito Ippolito, menyimpulkan apa yang ada di tulisannya, pembalap adalah pahlawan dari tiap penggemarnya, dan tiap pahlawan memiliki tanggung jawab.