Unik Banget, Dinobatkan Jadi Legenda MotoGP Padahal Belum Pernah Juara Dunia, Siapakah Dia?

Joni Lono Mulia - Senin, 16 April 2018 | 14:43 WIB

Randy Mamola (kiri) bersama Gabriel Batistuta di ajang MotoGP Qatar 2004 (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Ada yang menarik di putaran ketiga MotoGP di sirkuit COTA Austin Amerika Serikat, akhir pekan ini, (22/4/2018).

Nggak ada hubungannya dengan insiden Termas Clash MotoGP Argentina yang melibatkan Valentino Rossi dengan Marc Marquez.

Di MotoGP Amerika Serikat nanti dinobatkan eks-pembalap masuk hall of fame sebagai Legenda MotoGP.

(BACA JUGA: Jegal Rival, Honda Luncurkan All New Honda Vario 150 dan 125, Yuk Kepoin)

Dia adalah Randy Mamola dinobatkan menjadi Legenda MotoGP.

"Kupikir aku pembalap pertama tanpa gelar juara dunia yang mendapatkan titel Legenda MotoGP," kata Randy Mamola seperti dikutip dari Speedweek.com.

Randy Mamola sudah menorehkan 13 kemenangan, 57 podium, dan 5 pole position sejak kariernya di GP 500 (kini disebut MotoGP) dari 1979 hingga 1992.

(BACA JUGA: Bedah Desain All New Honda Vario 150, Pesona 'Alis Kaisar' dan Cakram Kembang)

pinterest
Randy Mamola

Akan tetapi, sepanjang kirpahnya tersebut, Randy Mamola belum pernah mendapat gelar juara dunia.