Kelas Berat Nih, Toyota New Agya Pakai Air Suspension, Tenaga Tembus 143 dk!

Parwata - Sabtu, 21 April 2018 | 11:57 WIB

The King Agya Show Off 2017 (Parwata - )

Otomotifnet.com - Toyota New Agya 1.2 M/T 2017 milik Fandy Harjatno ini sepintas sulit dikenali. 

Maklum saja, ubahan yang dilakukannya berhasil memunculkan karakter baru. 

Proyek modifikasinya dipegang Drivetech Auto Garage (DAG) Solo berkolaborasi dengan beberapa bengkel modifikasi ngetop lainnya.

“Modifikasinya total, karena saya biasa ikut kontes modifikasi mobil."

"Apalagi di Solo, katanya belum pernah ada The King-nya nih, nah kita kejar the Kingnya,” ungkap Fandy sembari senyam-senyum.

Intinya dia menebus unit baru di dealer Nasmoco Slamet Riyadi dan langsung digelandang ke bengkel buat dimodifikasi hingga akhirnya meraih gelar The King Agya Have Fun Go Max. 

(BACA JUGA: Duh, Pemilik Keluhkan Honda All New PCX 150, Soal Per Sokbreker Belakang Miring)

Gombak/Otomotifnet
Ugrade mesin

Gombak/Otomotifnet
Lolos skrut awal, lanjut tanam turbo

 

Gombak/Otomotifnet
Intercoolernya bukan pajangan

 

Gombak/Otomotifnet
Volks Racing RE 30 15x7”, sementara ini cukup

Gombak/Otomotifnet
Plat nopolnya keren, AD 8474 alias AD BAJA

Body

"Sempat mau pasang bongkar total body dan pasang fender Rocket Bunny."

"Tetapi enggak sempat mepet waktunya,” ungkap Dicky Hendarto dari DAG, yang mengaku berkolaborasi dengan Tedy dari HKS Sky Semarang untuk lolos kualifikasi pertama.