Otomotifnet.com - Kabar gembira buat pengendara mobil yang berencana mudik lebaran tahun ini.
Pihak Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumaah Rakyat (Kemnpupr) menargetkan ada 7 ruas tol siap dioperasikan.
Sebelum resmi beroperasi, ketujuh ruas tol akan diuji kelaikan fungsinya oleh tim evaluasi.
(BACA JUGA: Waspada, Order Barang Ini, Pengendara Ojek Online Bisa Menderita)
Tim evaluasi itu terdiri dari gabungan dari unsur Kementerian PUPR, Kementerian Perhubungan dan Korlantan Polri.
Info tersebut diposting di Instagram akun @kemenpupr yang menjelaksn ketujuh ruas tol itu tersebar di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Medan (Sumatera Utara).
Berikut ketujuh ruas tol yang dievaluasi itu di antaranya;
1. Tol Solo-Ngawi Seksi Kartosura - Simpang Susun Sragen (36 km)
2. Tol Bogor Ring Road Seksi IIB Kedung Badak-Simpang Yasmin (2 km)
3. Tol Medan - Kualanamu - Tebing Tinggi Seksi I Simpang Susun Tanjung Morawa-Simpang Susun Parbarakan (10,75 km),
4. Tol Gempol - Pasuruan Seksi II Simpang Susun Rembang-Simpang Susun Pasuruan (6,6 km),
5. Akses Dryport Cikarang Tol Jakarta-Cikampek (3,5 km),
6. Tol Pejagan-Pemalang Seksi Simpang Susun Brebes Timur-Sewaka (37 km)
7. Tol Pemalang-Batang Seksi Sewaka-Simpang Susun Pemalang (5,2 km)
(BACA JUGA: Sakti... Anak Muda Ditantang Berantem, Sekali Pukul Motor Lawan Hancur Kebagi Dua)
Kalau semua ruas tol itu sudah beroperasi, pengendara pun dapat memanfaatkan sebaik-baiknya.
Apalagi, saat mudik lebaran mendatang.
Mudik lebaran bisa lebih lancar karena bisa lewat ruas tol tersebut.