Motor Matik Plus Manual, Moge Aprilia Khusus Untuk Difabel

Indra Aditya - Sabtu, 26 Mei 2018 | 17:01 WIB

Aprilia Mana 850 “OnlyOne” garapan De Angelis Colaborazioni (Indra Aditya - )

(BACA JUGA: Bikin Geregetan! Ditanya Aprilia RS150 Masuk Indonesia, Bos ATPM: 'Mungkin')

Giovanni De Angelis/via Bikebound.com
Aprilia Mana 850 “OnlyOne” garapan De Angelis Colaborazioni

Sedangkan “tangki gadungan” yang terletak di atas mesin merupakan bagasi yang muat diisi helm.

Maka rombakan pertama adalah membuatkan tangki baru dengan cara custom untuk dipasang pada bagian atas mesin.

Lalu rangka belakang dibongkar habis, digantikan dengan rangka yang hanya berfungsi untuk menopang jok monocoque.

Untuk membuat tampilan belakang makin seksi, mereka juga membuatkan knalpot dengan bentuk muffler gepeng.

By the way, knalpotnya keren sih ini Sob, bisa jadi referensi yang doyan model undertail.

(BACA JUGA: Sudah Pasti, AHM Hentikan Produksi Motor Matik Honda Spacy, Ini Penyebabnya)

Giovanni De Angelis/via Bikebound.com
Aprilia Mana 850 “OnlyOne” garapan De Angelis Colaborazioni

Sisanya, pada bagian motor lain seperti rangka utama, kaki-kaki, dan bagian depan masih memakai bawaan asli.

Nah, nama “OnlyOne” yang berarti “hanya satu” ini ada maksudnya.

Jadi yang punya motor merupakan difabel, dimana (maaf) tidak memliki tangan kanan.

Maka dari itu bagian kanan setang dibuat bersih, semua instrumen kontrol di pindah ke bagian kiri.

Jadi, yang di bagian kiri itu bukan handle kopling ya, tapi tuas untuk rem depan.

(BACA JUGA: Enggak Main-main, Spesifikasi Mesin Aprilia RS150, Bikin Kompetitor Ketar-ketir)

Dan tentu saja handgrip yang ada di sebelah kiri setang tersebut merupakan pengatur bukaan gas.

Menurut Anda hasil modifikasi yang satu ini? Bikin salut enggak sih?