Terkuak! Ini Fakta Sebenarnya Kabar Mayat Yang Dibuang Dari Ambulans

Indra Aditya - Senin, 28 Mei 2018 | 11:43 WIB

Kuburan TPU Tegal Alur (Indra Aditya - )

TPU Tegal Alur adalah satu dari enam tempat pemakaman di DKI Jakarta untuk jenazah-jenazah yang tidak memiliki identitas atau tidak dikenal, biasa disebut tunawan.

Ia menegaskan, tidak mungkin ada petugas menelantarkan jenazah di pemakaman umum.

"Logikanya, pasti kalau jenazah enggak dikubur akan tercium bau di TPU. Enggak mungkin juga ditelantarkan, pasti kita urusi mulai dimandikan, dikafani, sampai jenazah dikubur," beber Aris.

Tak seperti di foto

Kepala Bidang TPU Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta, Siti Hasni, membantah soal sederet foto yang menggambarkan jenazah dibuang seperti viral di media soaial.

Menurut dia foto tersebut diambil sekitar satu pekan lalu di TPU Tegal Alur, Jakarta Barat.

"Foto itu sepertinya diambil beberapa minggu yang lalu. Sedangkan pelayanan kami tiap hari pasti ada," kata Siti saat dikonfirmasi TribunJakarta.com, Minggu, (27/5/2018).

Siti mengatakan, lahan yang terdapat dalam foto tersebut adalah lahan tambahan yang memang diperuntukkan bagi jenazah terlantar atau tak memiliki keluarga.

(BACA JUGA: Geger, Beredar Foto Mayat Dibuang Dari Ambulans, Digotong Dua Orang Kayak Nenteng Karung)

Lahan ini biasa disebut blok khusus. "Kalau jenazah umum memang ada ahli waris yang mengurus," sambung dia.