Otomotifnet.com - OTOMOTIF langsung melotot saat melihat Honda Odyssey Absolute 2012 milik Sani, di sebuah kontes modifikasi di Jogjakarta, Jateng.
Catnya yang mengilap dengan warna khusus dan pelek dengan camber negatif cukup sadis terlihat dan sangat mencolok.
"Saya memang terapkan tampilan Japanese Stance kali ini. Sebelum warna ini, waktu kontes di Surabaya masih candy red. Sekarang ganti warna lagi," tutur pria yang hanya mau disapa Sany ini.
Sesuai keinginannya, pelek dan ban pun terlihat akrab dengan bibir sepatbor, meski harus melakukan modifikasi kaki-kaki yang cukup ribet.
Reza dari rumah modifikasi Absolute Auto Concept di Surakarta, yang kebagian garap modifikasinya, ikut angkat bicara.
"Sany maunya Odyssey ini masih bisa daily drive, alias tetap nyaman dipakai harian, meski seceper ini," bilang pria asal Salatiga ini.
Reza pun haris ekstra memutar otak agar bisa memenuhi keinginan customernya ini.
Penasaran? Cekidot ya sob! (Kyn/Otomotifnet.com)
(BACA JUGA: Kalo Liat Civic Estilo Kayak Begini, Percaya Deh, Mempertahankan Gaya OEM Itu Emang Berat)
Kaki-kaki
Tingkat kesulitan memodifikasi kaki-kaki Odyssey Sany ini menurut Reza, adalah membuat camber kit depan dan belakang custom.
Termasuk bikin lower arm dan upper arm.
"Sany ingin camber-nya bisa terlihat rata depan belakang. Jadi, bukan hanya camber belakang saja. Oleh sebab itu, saya coba setting semaksimal mungkin dengan mengatur camber depan belakang -14°," jelasnya.
Dilanjut memasang air suspension Airgen 2 channel, dengan menggunakan balon 3ply.
"Jadi gak repot kalau ketemu polisi tidur atau lainnya," tuturnya.
Pelek Ekstra Lebar
Untuk pelek, Sany memilih Leonhardiritt Bugel ukuran 19 inci, dengan lebar 10,5 inci di depan dan 12,5 inci di belakang.
Offset pelek 3 piece construction ini +5 dan -19.
"Makanya harus terapkan wide body dan radius fender!" seru Reza.
Wide body yang dilakukan selebar 8 cm, dan radius fender sebanyak 7 cm.
Hasilnya, pelek bisa aman dan amblas di dalam sepatbor, saat air sus diturunkan.
(BACA JUGA: Ada Lagi! Honda Civic Bekas Tahun 1994 Rp 500 Juta, Tapi Kayak Begini..)
Cat Khusus 6 Warna
Kalau dilihat sekilas, Odyssey Sany ini warnanya seperti ungu.
"Ini hasil dari 6 lapis cat Sikmens warna Candy Cyrallic Purple to Magenta, " ujar Reza.
Pernisnya pakai Spieshecker VHS agar mengilap sebanyak 6 lapis juga.
Pantes keren dan mengilap banget!
Audio Seharga Motor Baru
Interior tidak banyak perubahan, Sany fokus ke audio saja.
Mulai dari memasang head unit Pioneer dan speaker 3way Focal di bagian depan, dan 3way Cello untuk belakang dengan dukungan power smplifier Martin Roland.
Tak hanya itu, ditambah lagi 2 subwoofer Rockford P3 12 inci, dipadu power monoblock Rockford yang ditanam di dalam boks custom di kabin belakang.
"Aliran audionya bisa SQL, bisa SPL juga nih," bangga pria 32 tahun ini.
Konon menghabiskan dana sebanding dengan 9 skutik baru.
Luar biasa!
(BACA JUGA: Ngerii.. Muka Mirip Honda Grand Civic, Begitu Liat Belakang, Mending Kasih Lewat Deh)
Data Modifikasi
Eksterior:
Custom wide body, custom lampu depan, dual tail pipes, custom head lamp dual projector with DRL running light, radius & wide body fender depan dan belakang, custom gril depan, custom spoiler belakang, custom ducktail, paint Sikken candy ciralyc (effect dark purple to magenta), clear SpiesHecker VHS (6 lapis)
Kaki-kaki :
BBK AP racing 4 pot 355 mm disc, custom upper arm adjustable, custom lower arm adjustable, custom camber kit depan belakang, negative camber -14° depan belakang, pelek Leonhardiritt bugel R19 inci 10,5+ 12,5 inci et +5/-19 3 piece construction, Airgen Airsuspension 2 channel 3 ply, compressor by V-Air, custom hardline
Audio:
Head Unit Pioneer, speaker 3way Focal, speaker 3way Cello, 2 pcs subwoofer Rockford P3 12 inci, power Martin Roland, power monoblock Rockford, capasitor bank Venom, custom box dan acrylic elegant minimalis
Plus : Modifikasi yang masih bisa dipakai harian
Minus : Interior dan mesin standar