Ongkos Bongkar Pasang Sokbreker Depan Motor, Enggak Bikin Kantong Kempes Kok!

Parwata - Selasa, 10 Juli 2018 | 17:20 WIB

Ilustrasi pembongkaran sokbreker depan motor (Parwata - )

Otomotifnet.com – Agar bekerja dengan baik dalam meredam getaran dan tidak ganggu pengendalian motor, sokbreker depan harus diperhatikan kondisinya.

Salah satu penyakit sokbreker depan adalah kebocoran oli. Biasanya disebabkan oleh ausnya sil dan baret pada batang as sokbreker akibat kotoran menumpuk.

Untuk memperbaikinya, motor bisa dibawa ke bengkel resmi atau ke bengkel umum yang khusus menangani sokbreker.

(BACA JUGA: Nah Lo! Jerman Terancam Gak Bisa Adakan MotoGP Tahun Depan, Ini Masalahnya)

Lalu berapa ya rincian biaya untuk proses bongkar pasang sil sokbreker depan yang bocor?

Berikut infonya yang diperoleh dari Dewa Motor, Ciganjur, Jakarta Selatan.

Motor Bebek dan Skutik: Rp 60.000

Motor Kategori Sport: Rp 100.000

Sedangkan untuk penggantian oli sokbreker, dikenakan biaya yang sama yaitu Rp 35 ribu untuk kedua batang sokbreker depan.

(BACA JUGA: Ajiib...Sportscar Amerika Pakai Wajah Wuling Confero, Jadi 'Corvette S')

Harga tersebut hanya jasanya saja, untuk penggantian karet sil dan batang as sokbreker konsumen perlu mengeluarkan biaya tambahan sesuai harga sparepart motor yang diperbaiki.

Khusus penggantian batang as sokbreker, hanya disarankan apabila sudah terdapat goresan atau baret untuk mencegah oli sokbreker bocor kembali.

Supaya proses bongkar pasang tidak sia-sia, pastikan untuk memakai komponen pengganti keluaran asli pabrikan sehingga tidak diragukan lagi kualitasnya.

(BACA JUGA: Kaget, Logo Toyota Jadul Muncul Usai Kerok Dempul Di Pintu, Artinya Ternyata Dalem Banget)

"Kalau pakai yang murahan atau imitasi dikhawatirkan tidak lama dilakukan bongkar pasang akan jebol lagi karena tekanan sokbreker," ujar Haryanto, pemilik Dewa Motor (2/7).

Untuk Anda yang mau memperbaiki sokbreker, sparepartnya dapat dibeli sendiri dan dibawa kebengkel atau titip belikan melalui bengkel.

Dewa Motor (0821-3560-6757)