Segini Biaya Pasang Saklar Lampu On/Off Lampu Depan BeAT Series, Mulai Rp 30 Ribuan

Parwata - Selasa, 24 Juli 2018 | 20:15 WIB

Iustrasi Motor Matik Honda (Parwata - )

Otomotifnet.com – Terhitung pemerintah memberlakukan peraturan lampu utama motor wajib nyala di siang hari, setiap motor baru yang ada saat ini tidak memiliki saklar untuk mematikan lampu utama (headlamp/lampu depan) motor.

Untuk mengakali hal ini, sebagian pengguna roda dua memutuskan untuk pasang saklar tambahan atau ganti saklar motor model lama yang masih ada saklar on/off-nya.

Dengan memilih kedua pilihan tersebut, pastinya perlu ada ubahan pada jalur kelistrikan di motor sehingga pemasangannya perlu berhati-hati.

(BACA JUGA: Mujarab! Teknologi Keyless GSX-R150 Berhasil Gagalkan Aksi Maling Motor)

Bagi pemakai Honda BeAT atau tipe matik dan juga bebek Honda lainnya, saat ini ada saklar on/off yang tinggal copot pasang dari soket saklar lampu dim bawaan pabrik.

Bagi yang tertarik pasang, memangnya berapa sih harga saklar on/off tersebut?

“Harga saklarnya Rp 30 ribu, bisa pasang sendiri atau kita bantu pasang untuk pembelian langsung di bengkel,” jawab Hedy, pemilik Hedot Autolamp, spesialis lampu motor.

(BACA JUGA: Terkuak! Disebut-sebut Begini Tampang Pelat Nomor Kendaraan Baru)