Pilihan Windshield Yamaha Lexi 125? Satu Merek Tapi Punya 5 Model

Parwata - Minggu, 12 Agustus 2018 | 11:00 WIB

Ilustrasi Pilihan Windshield (Parwata - )

Otomotifnet.com - Windshield bawaan pabrik Yamaha Lexi terbilang cukup kecil, sehingga kurang maksimal dalam menghalau angin yang menerpa pengendaranya.

Biar lebih maksimal, tentu dengan diganti lebih tinggi.

Namun ternyata, baru ada satu merek nih!

Istimewa
Tipe G Visor

Yang sudah memproduksi windshield untuk Lexi baru Geba Part, yang terkenal sebagai produsen windshield.

"Buatan kami harus aerodinamis, dan dengan perhitungan agar tidak distorsi pada mata," buka Gerie Nur Mayurie, sang Owner Geba Parts.

Ada 5 model yang sudah disediakan Geba Part, untuk menjadikan Lexi jadi lebih menarik dan menambah kenyamanan berkendara.

Istimewa
Tipe CYGNUS MK1/2

Yaitu ada model G VISOR, CYGNUS MK1/2, Miniscreen V2 mk1, Mid Touring dan Hi Touring.

"Untuk model Mid Touring tinggi 50 cm dan Hi Touring 60 cm," terang Gerie.

Istimewa
Tipe Miniscreen V2MK1

Pastinya dengan windshield yang lebih tinggi, bakal membuat pengendara tidak langsung terkena hempasan angin dari depan.

"Tebal windshield ini 3 mm dari bahan akrilik yang dibentuk dengan mesin laser cut," terang pria yang bermarkas di Jl. Pelajar Pejuang 45 No. 5, Lengkong Bandung, Jawa Barat.

Fajrin/Otomotifnet
Tipe Mid Touring

Jadi kalau mau berkendara lebih nyaman dan makin keren, segera deh aplikasi windshield yang lebih tinggi ini.

Ragam pilihan dan bentuknya bisa dilihat langsung fotonya. Cekidot bro! (Fajrin/otomotifnet.com)

Geba Part Bandung : 0856-2412-4264