Nostalgia 90-an, Perjalanan Yamaha RX-Z dan RZR, Primadona Selain Sang ‘Raja’

Indra Aditya - Jumat, 28 September 2018 | 12:30 WIB

Yamaha RX-Z dan RZR (Indra Aditya - )

Otomotifnet.com - Pada era 1980 hingga 1990-an, Yamaha RX-King tidak tenar sendirian, masih ada saudaranya di medio itu.

Ya, motor ini adalah Yamaha RX-Z dan RZR yang punya sejarah yang mesti kita bahas nih.

Pertama ada Yamaha RX-Z yang hadir pada tahun 1985 dan sangat terkenal di Malaysia dan Singapura saat itu.

Motor ini menggunakan mesin 2-tak 135 cc dan gearbox 5 percepatan.

(BACA JUGA: rx-zAdu Kebut Pemuda Malaysia, Yamaha RX-Z Catalyzer Ngacir Lebih Dari 180 Km/jam)

Desain motor ini terinspirasi dari pendahulunya yakni Yamaha RD125 dengan chasis dan platform yang sama.

Sukses di dua negara, motor ini akhirnya masuk ke Indonesia pada tahun 1987.

Yamaha RX-Z memang hadir pada saat itu untuk menyaingi produk motor lainnya seperti Kawasaki AR 125 dan Suzuki RGR 160 era 1987-1994.

Dengan gaya tahun 90-an motor ini menggunakan lampu depan berbentuk kotak, suspensi depan teleskopik, dan untuk belakang menggunakan dual shock.

(BACA JUGA: Pesona Yamaha RX-Z Segar Bugar, Harganya Bikin Sakit Kepala)