Valentino Rossi Alasan Apa Lagi, Kalah Telak Dari Zarco dan Vinales

Parwata - Sabtu, 20 Oktober 2018 | 11:45 WIB

Valentino Rossi di MotoGP Jepang 2018 (Parwata - )

Otomotifnet.com - Pembalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, hanya jadi pembalap ke-9 tercepat di sesi latihan hari pertama MotoGP Jepang (19/10/2018).

Berbeda hasil dengan di MotoGP Thailand dua pekan silam, performa Valentino Rossi jeblok.

Bahkan, Valentino Rossi kalah dari pembalap Yamaha lain.

Valentino Rossi kalah dari pembalap Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco, yang berhasil tembus posisi ke-3 dan dari rekan setimnya Maverick Vinales yang menempati urutan 5.

(BACA JUGA: Yamaha XMAX 250 Hasil Putar Otak, Suspensi Moge Disikat)

"Benar-benar hari yang sulit untuk punya ide yang bagus, untungnya FP1 masih kering jadi kami bisa bekerja lebih baik, aku tak bagus, kecepatanku tak bagus" curhat Valentino Rossi dikutip dari MotoGP.com.

"Tapi, Zarco dan Vinales cukup cepat, ini bagus sebenarnya buat Yamaha," jelasnya.

Kira-kira, apa alasan buruknya performa Rossi? Kok beda dengan Zarco dan Vinales?

Valentino Rossi mengungkap kondisi trek cukup menyulitkannya.

(BACA JUGA: Beratnya Jadi Valentino Rossi, Belum Yakin Yamaha Bangkit)

"Di siang hari, sayang sekali, kondisinya sulit karena separuh kering dan separuh basah," kata Rossi.

Rossi tetap di trek karena ingin mengumpulkan data dan informasi.

(BACA JUGA: Mainan Langka, Ternyata Ada Yang Miara Toyota Starlet Glanza V Turbo)

"Tapi aku harus mencoba, jadi aku tetap berada di trek dengan ban basah untuk memahaminya," jelasnya.

"Dari info itu, kami akan membuatnya lebih baik, setting lebih baik, terutama kecepatan memakai ban yang sudah digunakan, dimana sebenarnya itu sulit buat kami," tegasnya.