Suzuki Thunder 125 Enggak Lemah Lagi, Gayanya Makin Maskulin

Parwata - Senin, 22 Oktober 2018 | 10:00 WIB

Suzuki Thunder 125 2008 Dari Flat Tracker Jadi Street Tracker (Parwata - )

Baru kemudian jok dibikin baru yang lebih tipis dan tentu saja mendatar serta pendek.

Uniknya tangki tetap pakai standar yang hany sedikit dirombak, namun jika dilihat tetap klop dan komposisinya pas enak dilihat.

(BACA JUGA: Ganteng Maksimal, Suzuki Thunder 125 Jadi Street Tacker di Tangan Batak Kastem)

Yang diganti berikutnya suspensi depan serta kemudi pakai milik Yamaha Byson, dengan sedikit penyesuaian pada as komstir.

Karena ukurannya lebih besar jadi tampak kekar. Ditunjang juga suspensi belakang keluaran Ride It yang berulir besar dan bertabung, menempel pada lengan ayun bawaan motor.

Makin kekar dan klop dengan konsep street tracker, setelah Asrul Harahap memasang pelek lebar yang dibalut ban berprofil kasar lansiran Swallow tipe SB212.

Fajrin/Tabloid Otomotif
Jok dari Suede texture klop dengan konsep street tracker

 

 

Fajrin/Otomotif
Setang Byson siap mengawal ban motor yang sudah kekar