Sama-Sama Ngebut, Buntut Honda Jazz Remuk Disundul Daihatsu Ayla

Parwata - Minggu, 21 Oktober 2018 | 15:15 WIB

Honda Jazz ringsek bodi belakang kiri (Parwata - )

Otomotifnet.com - Dua hatchback beda kelas, Honda Jazz dan Daihatsu Ayla beriringan dalam kecepatan tinggi.

Namun kejadian selanjutnya mengejutkan. 

Bodi belakang Honda Jazz remuk ditabrak Daihatsu Ayla. 

Peristiwa ini terjadi di Jl Madukoro Raya, Semarang, Jawa Tengah, (20/10/18).

Kondisi kedua mobil rusak parah.

Tampak bagian belakang Jazz dan bagian depan Ayla ringsek.

Menurut penuturan seorang pemotor yang melihat kejadian, Aryo (23), awalnya dua mobil tersebut melaju beriringan dengan kecepatan tinggi. 

(BACA JUGA: Dikasih Angin Sedikit, Marc Marquez Bakal Gebuk Dovizioso Di Jepang)

Mereka dari arah bandara baru Ahmad Yani Semarang.

“Jazz di depan, diikuti Ayla di belakangnya. Dua-duanya ngebut, sampai tiba saat Jazz akan berputar arah di sekitar Jalan Semarang Indah."

"Entah karena mendadak atau bagaimana, tiba-tiba terjadi tabrakan hebat. Ayla menabrak Jazz dari belakang,” ujarnya.

Ia melihat pengendara Jazz yang merupakan seorang perempuan syok usai kecelakaan dan segera di rumah sakit.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, hanya luka-luka yang dialami pengendara.

(BACA JUGA: Valentino Rossi Maklum, Mekanik Tim Lain Pun Kadang Melakukan Kesalahan)

Beberapa warga sekitar bersama-sama mengangkat dan memindahkan mobil yang melintang menutupi separuh lebar jalan guna menghindari kemacetan arus lalu lintas.