Tengok Lagi Camry, Accord Dan Teana, Harga Rp 150 Jutaan Aja

Ignatius Ferdian - Minggu, 16 Desember 2018 | 15:00 WIB

Honda Accord generasi kedelapan (Ignatius Ferdian - )

Hadir di Indonesia mulai tahun 2006 hingga 2011, Camry generasi ini masih terlihat keren dan belum termakan usia.

Apalagi sejumlah fitur yang fungsional seperti koneksi telepon via bluetooth dan pengatur audio di setir sudah ada di mobil ini.

Urusan mesin, varian entry level Camry mengusung mesin 2.400 cc bertenaga 167 dk dan torsi 223 Nm.

Sementara varian yang lebih berperforma pakai mesin 3.500 cc V4 yang punya tenaga sebesar 277 dk dan torsi 346 Nm.

(Baca Juga : Suzuki Swift Bekas Sudah Di Bawah Rp 100 Jutaan, Pilih Yang 2012 Ke Atas)

Honda Accord

scarboroeastauto.com
Honda Accord generasi kedelapan

Accord generasi ke-8 memiliki tampilan yang jauh berbeda dengan generasi sebelumnya.

Bentuknya yang mengotak, membuat Accord jadi medium sedan dengan dimensi besar dan kabin lega.

Ia punya dua pilihan mesin, untuk varian 2.4 VTi dan 2.4 VTi-L berkapasitas 2.354 cc dengan tenaga 180 dk serta torsi 222 Nm.