Otomotifnet.com - Kawasaki New Ninja 250 tengah bersiap mendapat warna baru.
Setidaknya ada dua warna baru yang telah disiapkan Kawasaki Jepang, yakni silver dan hitam.
Untuk warna silver bisa dikatakan atraktif. Sebab dipadukan warna hitam di area tangki, side fairing dan sepatbor depan.
Untuk mempermanis tampilannya, aksen warna kuning juga ditambahkan di area side fairing sebagai pembatas antara warna hitam dan silver.
(Baca Juga : New Ninja 250 Hedon, Orang Masih Susah Cari Part Modif, Ini Sudah Habis Rp 100 Jutaan)
Warna kuning ini juga menghiasi area pelek sebagai binding.
Atraktifnya warna silver, beda taste dengan varian hitam metaliknya.
Warna hitam yang ada di Kawasaki New Ninja 250 ini dibiarkan polos tanpa ada grafis yang menghiasi.
Hanya ada tulisan 'Kawasaki' di area undercowl berwarna putih di varian ini.
(Baca Juga : Gak Cuma New Ninja 250 Cangkok Fitur Keyless, Ninja 400 Juga Ada)
Warna hitam seperti ini sebenarnya sudah dirilis di Indonesia sejak awal kelahiran New Ninja 250.
Hanya saja di pilihan warna hitam New Ninja 250 yang ada di Indonesia ini bertipe non ABS, sementara untuk hitam versi Jepang ini sudah dibekali ABS.
Jadi yang benar-benar baru warna Metallic Phantom Silver ini.
Di Jepang, warna baru ini baru akan dirilis pada 15 Januari 2019 mendatang.