Otomotifnet.com - Hengkangnya Valentino Rossi dari Honda ke Yamaha di 2003 memang kontroversial.
Padahal di tahun 2003, Honda tengah berjaya sejak peralihan mesin 2-tak menuju 4-tak.
Saat era meisn 2-tak, Honda tak terkejar dengan NSR-500.
Sedangkan saat beralih ke mesin 4-tak, tetap saja masa keemasan Honda memakai RC211V tetap memancar.
(Baca Juga : Valentino Rossi Pantang Kendor, Semangatnya Membara di Usia Matang)
Pertanyaannya, mengapa Valentino Rossi mau pindah dari pabrikan sebesar Honda ke Yamaha yang bisa dibilang masih di bawah levelnya saat itu?
Berbagai versi muncul tentang kehebohan ini.
Dalam pernyataannya di berbagai media, Valentino Rossi mengaku bahwa ingin mencari tantangan baru setelah menjuarai semua dengan Honda.
Hal itu didengungkan oleh Valentino Rossi demi membungkam berbagai spekulasi yang telah beredar.
(Baca Juga : Deretan Livery Helm Valentino Rossi Sejak 1996-2017, Menarik Dikoleksi)