Beli Cherokee Bekas Pastikan Sistem 4x4 Sehat, Kalau Apes Banyak Bunyi

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 5 Januari 2019 | 14:30 WIB

Transfer case Jeep Cherokee (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Syarat wajib sebelum memboyong Jeep Cherokee XJ, perhatikan juga sistem 4WDnya.

Sebab banyak unit yang part 4x4nya sudah capek karena sering disiksa pemilik sebelumnya untuk off-road.

Jangan lupa periksa kondisi transfer case-nya.

Hampir semua Jeep Cherokee XJ yang beredar di Indonesia menggunakan transfer case New Process NP 231 Command Track Part-time.

(Baca Juga : Jeep Cherokee XJ Limited Country, Diajak Ke Mall Oke, Lumpuran Juga Ayo)

Hanya sebagian kecil Jeep Cherokee XJ yang menggunakan New Process NP 242 Select Track full-time.

Walau berbeda, pastikan bahwa kedua jenis transfer case ini tidak menimbulkan suara berisik, baik saat kondisi H ataupun L.

Bila komponen tersebut bekerja dengan tenang, hal ini menunjukkan bahwa kondisinya masih bagus.

Oh ya, sekalian periksa juga kondisi gardan.

(Baca Juga : Jeep Cherokee Generasi Pertama, Mobil Yang Bikin Ramai Istilah SUV)