CR-V Turbo Dibanding-bandingkan dengan Wuling Almaz, Honda Tak Khawatir

Ignatius Ferdian - Kamis, 21 Februari 2019 | 17:55 WIB

Ilustrasi Honda CR-V 1.5 Turbo (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Awal tahun 2019 ini, Wuling buat gebrakan dengan meluncurkan SUV Almaz.

Menggunakan mesin 1.500 cc dengan turbo, banyak yang mengira SUV ini akan bersinggungan langsung dengan pasar Honda CR-V.

Ketika dikonfirmasi soal ini, Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor, berujar jika tiap pabrikan punya strategi masing-masing.

“Saya enggak bisa komentari masalah itu, karena tipe konsumennya itu berbeda,” kata Jonfis Fandy (17/2/2019).

(Baca Juga : All New Nissan Livina Tak Gunakan CVT, Bengkel Spesialis: Ini Poin yang Baik)

Rianto Prasetyo
Wuling Almaz memakai sistem suspensi multi-link di belakang

“Sampai saat ini belum ada konsumen yang datang, tidak ada yang membandingkan CR-V dengan Almaz,” sambung Jonfis.

Oleh karena itu, Honda tidak merasa khawatir dengan hadirnya SUV seperti Wuling Almaz.

Satu hal yang membedakan antara kedua merek, menurut Jonfis adalah soal pelayanan ke konsumen.

“Kan konsumen penting, itu yang sekarang tiap tahun kami improve, supaya konsumen bisa percaya dengan brand,” tutupnya.