Honda Vario 125 eSP Tidak Lagi Dimarahi Orang, Lampu Bisa Dibikin Off

Sukandi - Rabu, 17 April 2019 | 12:00 WIB

Pasang Saklar 3 Klik di Honda Vario 125 eSP Bersahabat Dengan Sekitar (Sukandi - )

Otomotifnet.com - Hampir semua lampu utama motor masa kini menerapkan sistem AHO alias Automatic Headlamp On, di mana lampu selalu menyala.

Ada yang langsung menyala setelah kunci kontak on, ada pula yang baru menyala ketika mesin dihidupkan.

Sistem ini mengacu pada pasal 107 ayat 1 Undang-Undang No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UU LLAJ), yang tertulis “Pengemudi kendaraan bermotor wajib menyalakan lampu utama kendaraan bermotor yang digunakan di jalan pada malam hari dan pada kondisi tertentu.”

Namun terkadang lampu yang menyala terus-menerus dapat menyilaukan lingkungan sekitar di malam hari, contohnya ketika memasuki gang atau ketika melewati pos satpam.

(Baca Juga : Yamaha NMAX Facelift Ada Kabar Terang! Yamaha : Kami Sedang Prepare)

Tapi khusus untuk pemilik Honda Vario 125 old atau generasi lama tidak perlu khawatir, karena dapat mengganti saklar lampu jauh dengan versi aftermarket yang memiliki 3 klik.

“Harganya Rp 30 ribu. Saklarnya ada 3 klik (Gbr.1), paling bawah untuk memutus arus makanya lampu bisa mati. Tengah untuk lampu dekat dan paling atas untuk lampu jauh. Pemasangan plug and play gak ada tambahan apapun,” sebut Fajar Jaya Sukmana dari bengkel FJR Racing di bilangan Pondok Gede, Bekasi.

Randy / OTOMOTIF
Saklarnya ada 3 klik

Untuk memasangnya, pertama perlu mencungkil ujung saklar lama menggunakan obeng minus kecil (Gbr.2),