Otomotifnet.com - Kabar akan dirilisnya Yamaha NMAX baru masih terus heboh dalam beberapa waktu belakangan ini.
Tak hanya itu saja, bahkan sampai di sosial media banyak renderan gambar dari Yamaha NMAX yang dibuat oleh warganet.
Meski dari pihak Yamaha sendiri enggan memberikan bocoran.
Tapi, isu tersebut terus saja ramai bergulir di sosial media.
(Baca Juga : Yamaha NMAX, Aerox Hingga TMAX Diajak Ngumpul Bareng di MAXI Yamaha Day 2019 di Bogor)
Beberapa anggota komunitas Yamaha NMAX pun memberikan harapannya.
Soal ubahan apa saja yang paling mereka inginkan dari Yamaha NMAX.
Salah satunya adalah Febriansyah dari komunitas Yamaha NMAX Club Indonesia (YNCI) chapter Depok.
Memberikan harapannya saat ditemui di ajang MAXI Yamaha Day 2019.
(Baca Juga : Yamaha NMAX 'Ditelanjangin', Dijual Eceran Sama Pemilik, ECU Nekat Ditawar Rp 200 Ribu)
"Kalau bicara facelift, ekspektasi saya sih dari bodi bagian depan sudah berubah jadi lebih modern ya. Lalu bagian bodi belakang harus proporsional dengan bannya," ucap Febri.
Selain itu, pemilik Yamaha NMAX keluaran 2018 ini juga berharap Yamaha memberikan ukuran ban yang lebih besar agar NMAX baru nantinya terlihat lebih proporsional.
Dari sisi fitur, Febri juga mengharapkan Yamaha membekali fitur keyless dan sejumlah fitur keamanan lainnya.
"Kalau fiturnya paling penting menurut saya dari sisi keamanan. Kalau mesin sih sudah oke ya, gak masalah," ucapnya.
(Baca Juga : Yamaha NMAX, YBR Dipilih Rossi Buat Boncengin Pacar, Mirip Remaja Dimabuk Asmara)
Selain Febriansyah, Rahmat, member Bogor Max Owner juga menginginkan sistem keyless di Yamaha NMAX terbaru.
Bukan cuma itu, ia berharap Yamaha kembali mengubah suspensi NMAX karena menurutnya masih sedikit keras.
Ia menilai, meski pada versi 2018 bagian tabung sudah mengalami ubahan, tetapi ia tetap merasa kurang nyaman.
"Suspensinya kalau bisa dibikin lebih empuk lagi. Karena yang saya rasakan suspensinya masih sedikit keras," ucapnya.
Selain itu, ia juga berharap lampu Yamaha NMAX dibikin sedikit lebih terang dari sebelumnya.