Otomotifnet.com - Sebuah ambulans yang berbasic Ford Ranger terlantar di sebuah kebun.
Informasinya, pikap yang dikaroserikan menjadi ambulans ini milik Dinas Kesehatan Kabupaten Mamasa, Sulbar.
Kondisinya 'ngejogrok' bersama rerimbunan pohon pisang dan lainnya di kebun seorang warga daerah Polewali Mandar.
Penampakan terlantarnya mobil milik negara ini pertama kali diunggah oleh akun Facebook @Ulu Mambie ke group Warkop to Mamasa, (14/5).
(Baca Juga : Misterius, Mobil Bisa Terbakar Sendiri, Padahal Sudah Setahun Ngejogrok Dan Aki Dilepas)
Dalam unggahannya dituliskan kalau posisi ambulans itu berada di belakang rumah kostnya.
"Ini mobil Pemkab Mamasa yang sudah lama parkir di belakang kos saya, ambulans ini harusnya berada di RSUD bukan di kebun seperti ini," tulis Ulu Mambie.
Sementara itu, Kepala Dinas Kabupaten Mamasa, Hajai S Tanga membenarkan adanya kendaraan dinas berupa ambulans milik dinas kesehatan yang rusak.
Ambulans tersebut diperuntukkan bagi Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) Kecamatan Aralle.
(Baca Juga : Mengenaskan, Innova Ngejogrok Bertahun-tahun, Ditawar Sadis)
Dia menyebutkan, ambulans tersebut diparkir di Kelurahan Madatte, Kecamatan Madatte, Polewali Mandar.
Kata dia, berdasarkan konfirmasinya dari sopir ambulans tersebut, ambulans itu sengaja diparkir karena rusak parah setelah merujuk pasien dari Aralle.
"Mobil diparkir dekat rumah keluarga di Kelurahan Madatte. Di rumah itu memang di sekitarnya ada kebun dan semak-semak," terang Hajai (16/5/2019).
Namun kata Hajai, ambulans tersebut sudah diderek ke salah satu bengkel di Polewali untuk diperbaiki.
"Sekarang sudah ada di bengkel sementara diperbaiki," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Ambulans Dinkes Mamasa Tidak Diurus, Begini Kondisinya