Oli Mesin Motor Matik Berumur Tua dan Muda Berbeda, Kekentalan Dipertimbangkan

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 15 Juni 2019 | 09:00 WIB

Ilustrasi oli mesin (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Oli mesin untuk motor matik yang sudah berumur dan muda ternyata berbeda.

Perbedaannya dari tingkat kekentalan, seperti penjelasan dari Ivan Rastianto, Marketing Manager PT Wiraswata Gemilang Indonesia (WGI) pabrikan oli Evalube

"Sesuaikan umur motor dengan tingkat kekentalan yang oli motor matik yang akan digunakan," buka .

Seiring bertambah umur motor, mesin motor mengalami perubahan.

(Baca Juga: Oli Motor Matic Bawaan Cepat Susut, Gara-gara Suka Gaspol di Rpm Tinggi)

"Makanya mesin motor lama itu jarak antar komponen di dalamnya (clearance gap) sudah enggak serapat mesin motor yang masih baru (renggang)," ujar Ivan Rastianto.

"Makanya buat motor matik lama enggak apa-apa pakai oli yang agak kental, misalnya 20W-40," tambahnya.

Biasanya motor matic yang sudah terhitung lama yang masa pakainya sudah 7 tahun ke atas.

Sebaliknya, motor matic yang masih berumur muda butuh oli yang lebih encer.

(Baca Juga: Bensin dan Oli Mesin Bisa Memicu Overheat Juga, Ini Kata Ahlinya)