Mitsubishi Xpander AP4 Rally Telan Biaya Riset Miliaran, Satu Suspensi Harganya Rp 80 Juta!

Irsyaad Wijaya - Selasa, 23 Juli 2019 | 09:30 WIB

Mitsubishi Xpander rally AP4 garapan Rifat Sungkar ubah livery (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Mitsubishi Xpander AP4 bikinan Rifat Sungkar sudah menelan biaya riset miliaran.

Bukan semata modifikasi biasa, melainkan memang sudah disiapkan untuk turun di ajang Asia Pacific Rally Champioship (APRC).

Semua yang menempel sudah diukur dan sesuai standar regulasi international.

Nama untuk tim ini pun juga sudah ada yakni Xpander Rally Team yang langsung turun ke APRC di Selandia Baru, (16-17/8).

(Baca Juga: Mitsubishi XPANDER Siap Digunakan Tim XPANDER Rally Team (XRT) di Ajang Rally)

F Yosi
Mitsubishi XPANDER siap ikut di kelas AP4

Berbicara soal riset, 'otak-atik' agar masuk regulasi sudah dilakukan sejak awal tahun.

Nantinya, tiga hari sebelum ajang APRC Selandia Baru, Xpander Rally ini bakal dites.

Kembali ke topik soal biaya riset, ternyata enggak murah untuk menyulap sebuah Low MPV menjadi mobil balap sekelas Rally.

"Untuk biaya girboksnya aja sudah menghabiskan 55 ribu dollar Amerika (sekitar Rp 766 juta, $1 USD = Rp 13.936)," kata Rifat Sungkar, Driver Xpander Rally Team.