Otomotifnet.com - Di antara semua jalan tol yang ada di Indonesia, ternyata ada tiga ruas tol yang bisa dilalui motor.
Semuanya pasti sudah sering terdengar dan pasti salah satu pernah dilalui nih.
Ketiga tol itu yakni, pertama tol Surabaya-Madura (Suramadu) atau lebih dikenal dengan nama jembatan Suramadu.
Lalu yang kedua yakni tol Bali Mandara yang menghubungkan, Nusa Dua, Bandar Udara International Ngurah Rai dan Tanjung Benoa.
(tol Baca Juga: Jalan Tol Makin Panjang, Jasa Marga Bangun Laboratorium Kembangkan Inovasi Berbasis Internet of Things)
Tol Bali Mandara memiliki panjang 12,7 kilometer dan sebagian besar berada di atas laut.
Terakhir, tol yang bisa dilalui motor yakni tol Balikpapan-Penajam Paser Utara, yang saat ini memang belum beroperasi.
Sebab saat ini masih masuk dalam tahap prakualifikasi lelang.
Tol Balikapapan-Penajam Paser Utara juga menjadi tol pertama yang dibangun di pulau Kalimantan dengan panjang 7,35 kilometer.