Rifat Sungkar Bawa Xpander AP4 ke Selandia Baru, Turun Reli di Hari Kemerdekaan Indonesia

Irsyaad Wijaya - Kamis, 8 Agustus 2019 | 11:30 WIB

Rifat Sungkar (kanan) dan co-driver M. Redwan akan berlaga di reli Selandia Baru dengan Mitsubishi Xpander di bawah bendera XPANDER Rally Team (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Pereli Indonesia, Rifat Sungkar bakal terjun di reli Selandia Baru pekan depan.

Tepatnya di hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

Ajang reli tersebut bernama NZRC Goldrush Rally of Coromandel di Moewai Park Whitianga, Selandia Baru.

Membawa bendera XPANDER Rally Team (XRT), Rifat Sungkar berkompetisi di event ini pada 16-17 Agustus 2019.

(Baca Juga: Mitsubishi Xpander AP4 Rally Telan Biaya Riset Miliaran, Satu Suspensi Harganya Rp 80 Juta!)

Rifat Sungkar akan menggeber Mitsubishi Xpander AP4 yang sempat Ia pamerkan di ajang GIIAS 2019.

Tentu pertanyaan terbesar soal mobil yang dipakainya, kenapa Xpander yang memiliki dimensi besar?

“Saya mendapat banyak pertanyaan dari media mengenai hal ini,” kata Rifat Sungkar.

“Bahkan saya disamperin sama wartawan Filipina saat di GIIAS kemarin, Dia bilang, ‘Anda akan jadi pusat perhatian dunia dengan melakukan ini’,” ujarnya.