Turbo Rp 3,5 Juta Murah, Biaya Pasang Belum Tentu, Plus Komponen Lain Bisa Lewat Rp 30 Jutaan

Irsyaad Wijaya - Jumat, 16 Agustus 2019 | 20:20 WIB

Pakai turbocharge lansiran Garrett (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Banyak 'pecinta kecepatan' yang mencangkok turbo ke mesin standar mobilnya.

Tentu dengan harapan, power melonjak dari standar.

Pilihan merek hingga harga juga beragam, sepeti Borg Warner, Garrett, IHI, HKS, yang banderolnya Rp 12 sampai 40 jutaan.

Tapi, kalau menginginkan alternatif yang lebih murah, turbocharger bekas bawaan mobil bisa jadi pilihan.

(Baca Juga: Mobil Mesin Turbo Butuh Perhatian Khusus, Biarkan Menyala Setelah Dipakai, Ini Fungsinya)

"Kalau mau pasang turbo bekas Rp 3,5 juta pun bisa. Misal dapet murah dari temen," ucap Thedorus Suryajaya, bos Rev Engineering di Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Meski terkesan murah, harus memerhatikan komponen pendukungnya juga.

Blow off valve HKS

Karena turbocharger tidak bisa bekerja sendiri, sehingga ada beberapa komponen lain yang harus ikut terpasang.

Biaya komponen pendukung tersebut yang seringkali dilupakan karena tergiur harga murah sebuah turbocharger.