Toyota Hilux Black Edition, Varian Baru Bermesin 2.800 Cc, Referensi Buat Indonesia

Irsyaad Wijaya - Selasa, 20 Agustus 2019 | 12:30 WIB

Bingkai gril warna abu-abu gelap (Irsyaad Wijaya - )

Begitu juga dengan area bumper depan bagian bawah dan rumah lampu kabut ikut selaras pilih warna abu-abu gelap, bukan krom yang mengkilap.

Masuk ke kabin Hilux Black Edition mendapatkan trim hitam piano dan jok kulit hitam disisipi jahitan warna putih.

Paultan
DVD layar sentuh berukuran 6,75 inci di dalam kabin Toyota Hilux Black Edition

Yang menyenangkan dari unit ini ialah peningkatan sistem multimedia dengan unit pemutar DVD layar sentuh berukuran 6,75 inci yang support Apple CarPlay dan Android Auto.

Nah beda dengan Hilux yang beredar di Indonesia bermesin diesel 2.393cc, 4-silinder bertenaga 148 dk dan torsi sebesar 400 Nm.

(Baca Juga: Hilux Baru Pakai Mesin Mirip Innova Dan Fortuner, Tipe GD Engine, Toyota; Tenaga Lebih Besar)

Hilux Black Edition ini pakai unit diesel 1GD-FTV berkapasitas 2.800cc, 4-silinder yang punya semburan tenaga 177 dk pada 3.400 rpm dan torsi hingga 450 Nm mulai putaran 1.600-2.400 rpm.

Mesin besar tersebut dipasangkan ke transmisi otomatis enam percepatan.

Paultan
Jok lapis kulit dengan aksen jahitan putih