Xpander Ketempelan Body Kit Rp 3 Jutaan, Bumper Custom Bikin DRL Serasa Foglamp

Irsyaad Wijaya - Selasa, 5 November 2019 | 15:00 WIB

Desain body kit MDP version 1 lebih kalem pada bagian samping dan depan (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Mitsubishi Xpander punya banyak part modifikasi aftermarket yang bisa bikin tampilannya lebih manis.

Salah satu opsinya, body kit MDP version 1 yang konsepnya ke arah sporty.

Lekukan desainnya membuat Low MPV pesaing Toyota Avanza ini lebih keluar kesan racing looknya.

Desain paling mencolok dari body kit MDP 1 dari Thailand ini terletak pada buritan dengan bumper custom.

(Baca Juga: Mitsubishi Xpander Tampang Galak, Pasang Body Kit Garuda, Kesan X Makin Muncul)

Bumper ini dihias replika diffuser yang menampilkan dummy double muffler.

"Yang (body kit) MDP 1 ini salah satu dari sekian banyak pilihan body kit Xpander," jelas Andre Phandana, owner Autobless.

Autobless
Body kit MDP untuk Xpander terlihat sporty di belakang

"Bahannya plastik ABS jadi cenderung lebih ringan," terang Andre yang bermarkas di Jl. Pangkalan Asem, Cempaka Putih Barat, Jakarta Pusat.

Pada tampilan samping tarikan garis side skirts terlihat tegas namun simpel ada sisipan add-on tipis warna merah.

Begitu juga dengan fascia yang berhias bumper custom dengan lips tipis merah plus sisipan DRL LED yang berkesan minimalis.

"Pasang body kit ini juga plug and play. Tapi ada pakai baut di bagian ujung, selebihnya pakai sealant khusus bodi biar enggak merusak cat," tukas Andre lagi.

Autobless
Tetap ganteng dengan konsep agresif di belakang dan minimalis di depan

Satu set body kit MDP 1 untuk Mitsubishi Xpander ini dibanderol Autobless pada angka Rp 3,8 juta.

"Harga Rp 3,8 juta ini sudah termasuk cat dan pasang. Ya ini juga harga promo," pungkas Andre.