Pasar LCGC Anjlok, Pedagang Mobkas Tak Mau Jualan Datsun, Ini Alasannya

Ignatius Ferdian - Senin, 25 November 2019 | 13:45 WIB

Ilustrasi pedagang mobil bekas (Ignatius Ferdian - )

Hal senada juga diungkapkan Jefri, dari showroom Malbari Auto Depok, yang menilai masyarakat kurang begitu meminati Datsun bekas.

"Buat Datsun sih peminatnya kurang, mungkin dari desain itu orang kurang suka," jelas Jefri.

"Padahal untuk mesin sih kondisinya segar karena itungannya banyak yang tahun muda. Tapi karena peminat kurang lakunya jadi agak lama," tambahnya.

Sementara itu Sugiyanto, selaku Marketing di showroom Allison Automobile Bintaro, menyebut kalau peminat Datsun cukup ramai pada 6 bulan lalu.

(Baca Juga: KIA Rio Seken Terjangkau, Tertua Tahun 2011, Dijual Mulai Rp 95 Jutaan)

"Showroom kami terakhir jual Datsun 6 bulan lalu, waktu itu peminatnya bagus tapi akhir-akhir ini sepi dan lebih banyak cari LCGC merek lain. Untuk harga bekasnya juga sekarang sedang merosot," ungkap Sugiyanto saat dihubungi.

Berdasarkan faktor-faktor inilah tim jarang menjumpai unit Datsun seken di showroom mobil bekas.

Meski begitu, Datsun seken dinilai cocok bagi yang mencari mobil murah dengan tahun muda yang tentunya dengan kondisi mesin yang masih bugar.